• Gaya Hidup

Garuda Indonesia Mulai Buka Rute Penerbangan Baru

Fadli | Sabtu, 22/08/2020 17:07 WIB
Garuda Indonesia Mulai Buka Rute Penerbangan Baru Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra. Foto: bipol.co

Beritakaltara.com - Maskapai penerbangan pelat merah PT Garuda Indonesia Tbk. (GIAA) alami lonjakan penumpang selama periode libur panjang pekan ini.

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra menyampaikan menyambut libur panjang akhir pekan sudah terdapat 9 penerbangan dengan tujuan Bali (DPS).

Sejak 15 Agustus 2020, Garuda telah lebih banyak membuka destinasi di Indonesia dengan beragam rute baru seperti Surabaya - Lombok, Makassar – Balikpapan.

Selanjutnya pada 16 Agustus, Garuda melakukan penerbangan perdana untuk rute baru Yogyakarta - Banjarmasin - Balikpapan dengan nomor penerbangan GA469. Rute ini beroperasi sebanyak 4 kali seminggu.

Sementara itu pada 17 Agustus emiten berkode saham GIAA juga melakukan penerbangan perdana rute baru Makassar - Balikpapan - Berau yang bertujuan memperluas konektivitas. Penerbangan ini sebanyak 2 kali seminggu (senin dan rabu) dengan armada CRJ-1000.

Saat ini maskapai dengan jenis layanan penuh tersebut juga memiliki 5 penerbangan dari Bandara Internasional Juanda Surabaya menuju Jakarta dan Lombok dengan rute terbaru Rute Surabaya - Lombok yang menggunakan Armada Boeing 737-800.

“Data memang belum terkumpul kita tunggu sampai minggu ya. Namun memang naik selama liburan panjang ini. Banyak yang naik Garuda, salah satunya peningkatan kepercayaan masyarakat meningkat,” jelasnya, Jumat (21/8/2020).

Irfan pun menjelaskan saat ini kampanye terbang aman dan nyaman bersama dengan menitikberatkan kepada jaga jarak atau social distancing.

“Soal akhir tahun kami lihat aja, dinamikanya seperti apa. Harapannya jauh membaik,”

 

Terpopuler

Selengkapnya >>

FOLLOW US