• Kalimantan Utara

Ramaikan Pawai Budaya, Himas : Tarakan untuk Semua Senyum dan Bahagia

Fadli | Senin, 10/10/2022 12:05 WIB
Ramaikan Pawai Budaya, Himas : Tarakan untuk Semua Senyum dan Bahagia MENYERAHKAN BOSARA: Wali Kota Tarakan dr. Khairul, M.Kes saat menerima bosara dari salah satu peserta Pawai Budaya Kota Tarakan.

Kalimantan Utara - Berkesempatan ikut andil dalam meramaikan Pawai Budaya Kota Tarakan, Himpunan Masyarakat Sinjai (Himas) Tarakan tampil all out dengan menyiapkan rombongan secara maksimal dalam agenda akbar tersebut.

Bahkan Himas Tarakan mendatangkan kelompok drumband dari SMP 3 Pulau Bunyu yang diakomodasi H Najamuddin S.E.

Saat dikonfirmasi, Pelatih Drumband SMP Bunyu, Januati menerangkan untuk meramaikan pawai budaya yang dilaksanakan pada 6 Oktober lalu, pihaknya membawa 47 personel.

Lanjutnya, agenda ini merupakan agenda pertama di Pulau Bunyu sehingga membuat siswa cukup semangat.

“Kami dari drumband SMP 3 Bunyu membawa peserta 47 itu sudah termasuk penarinya yang kami bawa juga. Sebelumnya ikut seperti acara-acara 17an itu di Bunyu saja. Baru kali ini kami ikut event sebesar ini. Ini penampilan perdana anak-anak karena kelompok drumband sekolah kan beregenerasi,”ujarnya, Rabu (5/10) lalu.

Ia berharap kegiatan serupa dapat dilakukan  secara rutin dan tak lupa pihaknya berterima kasih dengan H Najamuddin yang telah mengakomodir kedatangan kelompok drumband dari pulau penghasil minyak dan batu bara tersebut.

“Harapan kami kegiatan besar seperti ini bisa terus diadakan secara rutin dan ada  kompetisi serta dilibatkan pada acara besar di luar Pulau Bunyu. Kami didatangkan H Najamudin, sehingga kami berterima kasih sekali kepada beliau. Tanpa beliau mungkin anak-anak kami tidak bisa sampai di sini,” ungkapnya. dilansir radartarakan

Terpopuler

Selengkapnya >>

FOLLOW US