• Kalimantan Utara

Tim SAR Lakukan Pencarian Warga Nunukan yang Dilaporkan Jatuh dari Kapal di Tanjung Cantik

Fadli | Jum'at, 25/11/2022 17:55 WIB
Tim SAR Lakukan Pencarian Warga Nunukan yang Dilaporkan Jatuh dari Kapal di Tanjung Cantik Pencarian korban terjatuh dari kapal pada Kamis (24/11) sore kemarin dilanjutkan di hari kedua bersama personel Polairud, Jumat (25/11) hari ini.

Kalimantan UtaraSatu orang warga Nunukan dilaporkan terjatuh dari kapal SB Paolai Express di sekitar Perairan Tanjung Cantik, Kalimantan Utara Kamis (24/11) sekitar pukul 16.30 WITA.

Kantor Pencarian dan Pertolongan Tarakan menerima informasi ada warga terjatuh dari kapal sekitar pukul 19.10 WITA, Kamis (24/11) dan langsung mengerahkan personel SAR ke lokasi TKP sekitar pukul 19.20 WITA.

Tim SAR berangkat pukul 20.20 WITA dan sekitar satu jam perjalanan ke KP. Jarak dari Pos SAR Nunukan ke LKP sekitar 6,01 NM, sebut Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Tarakan, Syahril melalui Kasi Ops Dede Hariana.

Dede Hariana menjelaskan kronologisnya, awalnmya Pos SAR Nunukan menerima informasi warga jatuh dari kapal sekitar pukul 19.10 WITA, dari Dishub Nunukan.

Bahwa sekitar pukul 16.30 WITA telah terjadi Kecelakaan kapal MOB 1 Orang ABK terjatuh dari kapal dan hingga saat ini belum ditemukan di Perairan Tanjung Cantik Kaltara. Korban bernama Chandra dan beralamat di Kabupaten Nunukan, beber Dede Hariana.

Dede Hariana melanjutkan, pencarian oleh personel dilaksanakan sampai pukul 23.10 WITA dan hasil pencarian masih nihil. Pukul 23.20 WITA, operasi SAR dihentikan dan dilanjutkan pada Jumat (25/11) hari ini.

Tim SAR sudah berangkat sejak pukul 7.00 WITA pagi tadi dan sampai saat ini masih melakukan pencarian di area LKP. (dilansir tribunkaltara)

Terpopuler

Selengkapnya >>

FOLLOW US