• Nasional

Takut Masyarakat Stres, Pemerintah Pikirkan Relaksasi PSBB

| Minggu, 03/05/2020 08:10 WIB
Takut Masyarakat Stres, Pemerintah Pikirkan Relaksasi PSBB Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD

Beritakaltara.com - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengatakan, pemerintah sedang memikirkan relaksasi pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

"Kami tahu ada keluhan ini sulit keluar, sulit berbelanja dan sebagainya, sulit mencari nafkah dan sebagainya. Kami sedang memikirkan apa yang disebut relaksasi PSBB," kata Mahfud dalam tayangan langsung akun Instagram pribadinya, Sabtu (2/5/2020).

Menurut Mahfud, pemerintah bakal merancang pedoman soal relaksasi yang mengatur kembali kegiatan apa yang bisa dilakukan warga.

"Misalnya rumah makan boleh buka dengan protokol begini, kemudian orang boleh berbelanja dengan protokol begini dan seterusnya. Ini sedang dipikirkan karena kami tahu kalau terlalu dikekang juga akan stress," ucap dia.


Ia mengatakan jika tertekan dan stres yang dikhawatirkan imun menurun sehingga masyarakat menjadi rentan.


"Nah kalau stres itu imunitas orang itu akan melemah juga menurun. Oleh sebab itu kami memikirkan mari kerjakan ini semua secara sabar bersama-sama," katanya.

Terpopuler

Selengkapnya >>

FOLLOW US